SAMARINDA, IAIN NEWS,- Program Studi (Prodi) Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (FUAD) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Samarinda menggelar Workshop Jurnalistik Penyiaran.
Kegiatan ini akan digelar pada hari Sabtu (29/10/2016) di Auditorium Kampus 1 IAIN Samarinda di Jalan Abul Hasan No. 3 Samarinda.
Menurut Dekan FUAD Dr. H. M. Tahir, S.Ag, MM, kegiatan ini sengaja digelar untuk memberikan pengetahuan jurnalistik pada mahasiswa dari praktisinya langsung.
Bagi Ketua Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam, Andi Muhammad Abdi, kegiatan ini bertujuan meningkatkan wawasan dan kemampuan mahasiswa dalam dunia jurnalistik penyiaran.
Workshop ini memang fokus terhadap jurnalistik penyiaran. Sehingga, pengetahuan mahasiswa tentang dunia penyiaran jadi lebih mendalam.
“Pembicara yang dihadirkan pun cukup memiliki pengalaman di bidang broadcasting. Kepala Biro Kompas TV Tenggarong Jasmin Jafar dan Kepala Biro MNC Media akan jadi pembicara utama dalam workshop ini,” kata Abdi, Kamis (27/10).
Banyak hal seputar dunia penyiaran akan dibahas tuntas. Dengan pembicara yang memiliki pengalaman mumpuni, workshop ini dijamin akan memberikan gambaran utuh bagaimana bersiaran di televisi.
“Selain materi dasar-dasar jurnalistik, akan ada pula materi tentang teknik reportase, teknik pengambilan gambar dan wawancara, hingga cara menyusun berita yang baik. Semuanya kita kemas dalam workshop ini,” kata Abdi.
Dia menambahkan, pembicara yang hadir memiliki pengalaman di bidangnya. Peserta nanti diajak untuk memahami bagaimana pola kerja jurnalistik penyiaran. “Mulai dari persiapan peliputan, hingga menjadi sebuah berita yang siap disajikan ke pemirsa,” tambahnya.
Menurut Ketua Panitia Pelaksana, Muhammad Rizal, Workshop ini terbuka untuk umum. Namun lebih diutamakan dari kalangan mahasiswa. “Acara akan dilaksanakan di Auditorium Kampus 1 IAIN Samarinda di Jalan Abul Hasan,” kata Rizal.#Lil