Mahasiswa yang akrab disapa Ambo itu terdata telah menuai banyak prestasi sepanjang tahun 2022 ini. Diantaranya, yakni Juara 1 Lomba Da’i se-Nasional pada Islamic Festival with Polnes 2022, Juara 1 Lomba Da’i se-Kalimantan Timur pada UINSI Festival 2022.
Juara 2 Lomba Pidato Nasional pada Euphorbia 7 2022, Juara 1 Lomba Baca Teks Proklamasi se-Kaltim oleh DPRD Provinsi Kaltim 2022, Juara Harapan 2 Baca Teks Proklamasi se-Nasional oleh salasatu partai politik 2022, dan Juara 1 Lomba Da’i se-Samarinda Alhijrah Festival 2022.
“Alhamdulillah, senang dan bahagia karena prestasi yang saya dapat dari prosesnya cukup panjang dan saya selalu berusaha untuk memberikan yang maksimal, alhamdulillah ‘ala kulli haal.”
Ambo berharap kedepannya bisa semakin mengembangkan kemampuannya dan mengharumkan nama Almamaternya.
“Semoga saya mampu untuk membawa Almamater UINSI bersaing ke jenjang perlombaan yang lebih tinggi dan perlombaan yang lebih bergengsi di event selanjutnya.”
“Berusaha terus untuk memaksimalkan potensi yang dimiliki, apapun itu cobalah dulu. Ingat! Perjalanan 1000 mil akan selalu dimulai dari 1 langkah. Mulailah dari hal yang biasa untuk menjadi yang luar biasa.” (humas/rh).