Skip to content

Social Inspiration Puteri Muslimah Kaltim 2023, Bibian Adriani: Husnudzan, akan selalu ada hal baik dari-Nya

SAMARINDA, UINSI NEWS,- Bibian Adriani, mahasiswa Program Studi Pendidikan Agama Islam berhasil meraih gelar Social Inspiration Puteri Muslimah Kaltim 2023 pada malam puncak Grand Final di Atrium Big Mall Samarinda.

Mahasiswi yang akrab disapa Bian ini menuturkan bahwa penghargaan yang diterima malam itu adalah sebuah kesempatan luar biasa yang telah diberikan oleh-Nya.

“Sangat luar biasa, kegiatan yang padat selama kurang lebih tiga bulan itu benar-benar tidak saya sangka akan mencapai Grand Final, banyak pesaing bertalenta. Tapi, satu hal yang saya selalu pegang adalah menyerahkan segala sesuatunya kepada Allah, saat kita belajar berprasangka baik dengan-Nya, akan ada banyak hal baik yang akan Allah hadirkan,” ujarnya.

Bian merasa termotivasi untuk mengikuti ajang Puteri Muslimah Kaltim karena ia ingin mengukur kemampuan diri dan membuktikan bahwa standarisasi seorang muslimah bukan hanya dari segi fisik saja.

“Ikut event Puteri Muslimah ini, tidak lain untuk mengukur kemampuan dan mencoba hal baru. Ada keinginan untuk membuktikan bahwa standarisasi seseorang bukan dilihat dari fisik saja. Saya juga merasa termotivasi karena saya memiliki minat di bidang fashion, saya ingin juga menyampaikan bahwa fashion yang baik adalah yang tidak terlepas dari unsur dan kaidah keislaman,” imbuhnya. (humas/rh).

Share:

Facebook
Twitter
Pinterest
LinkedIn
LANGUAGE»