SAMARINDA, UINSI NEWS,- Dalam rangka memperkuat kerja sama akademik dan penelitian, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) UIN Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda menandatangani Memorandum of Agreement (MoA) dengan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Mulawarman (UNMUL) Samarinda di kampus FMIPA Unmul. Rabu, (24/4/24).
Penandatanganan MoA dihadiri oleh Dekan FTIK UIN Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda, Dr. Much. Eka Mahmud, M.Ag., berserta beberapa dosen dari FTIK UIN Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda dan Dekan FMIPA UNMUL, Dr. Dra. Hj. Ratna Kusuma, M.Si. berserta beberapa dosen dari FMIPA UNMUL.
Melalui kerja sama ini, kedua belah pihak menyatakan komitmen untuk berkolaborasi dalam berbagai aspek pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada Masyarakat (PkM). Lebih detail, MoA ini mencakup kerja sama dalam pertukaran dosen dan mahasiswa, penelitian bersama, serta pengembangan kurikulum yang inovatif.
“Kami sangat antusias dengan kolaborasi ini karena akan membuka lebih banyak kesempatan untuk penelitian interdisipliner yang dapat memecahkan berbagai tantangan sosial dan lingkungan di Kalimantan Timur,” jelas Dr. Much. Eka Mahmud, M.Ag.
Dekan FMIPA UNMUL, Dr. Dra. Hj. Ratna Kusuma, M.Si., dalam sambutannya mengatakan kerja sama ini adalah langkah strategis untuk mengintegrasikan keilmuan tarbiyah dengan sains dan matematika yang akan sangat bermanfaat dalam mengembangkan metode pengajaran yang inovatif dan efektif di era digital saat ini.
MoA ini juga bertujuan untuk meningkatkan kualitas lulusan kedua fakultas dengan memberikan akses kepada mahasiswa ke sumber belajar dan penelitian yang lebih luas. Kerja sama ini pun diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi pengembangan pendidikan dan penelitian di Indonesia, khususnya di Kalimantan Timur.
Kegiatan diakhiri dengan sesi foto bersama dan diskusi ringan antara jurusan dengan program studi yang hadir dan menunjukkan antusiasme tinggi terhadap prospek kerja sama ini.
Selanjutnya, kedua fakultas akan segera menyusun program kerja bersama untuk segera diimplementasikan dalam waktu dekat. (Humas/FTIK/ns)