Ma’had Al Jami’ah UIN Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda Gelar Haflah Akhirrussanah 2024

Berita608 views

SAMARINDA, UINSI NEWS,- Ma’had Al-Jami’ah UIN Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda gelar Haflah Akhirrussanah 2024 di Auditorium 22 Dzulhijjah Kampus 2 UINSI Samarinda. Senin (24/6).

Gelaran penutup akhir tahun ajaran ini dilaksanakan untuk Mahasantri Ma’had Al-Jami’ah angkatan tahun 2023/2024.

Mudhir Ma’had Al-Jami’ah UIN Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda, Ustadz Abdul Syakur, Lc., M.H., sampaikan bahwa rangkaian Program Ma’had al jamiah pada hari ini resmi berakhir dengan diadakannya haflah akhirussanah.

“Kegiatan ini merupakan kegiatan resmi yang diprogramkan menjadi bagian peningkatan kualitas, menjadi wadah evaluasi sekaligus wadah penyaluran minat dan bakat mahasantri dengan persembahan-persembahan terakhir dengan menunjukkan kreatifitas mereka,” jelasnya.

“Oleh karena itu Mahasantri yang telah mengikuti program sedari awal, tentu juga harus mengikuti hingga akhir serangkaian program yang ada didalamnya,” lanjutnya.

Dekan FTIK UIN Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda, Dr. M. Eka Machmud, M.Ag., mewakili Rektor, sampaikan sambutan sekaligus membuka rangkaian kegiatan Haflah Akhirrussanah 2024.

Dalam sambutannya, Dr. Eka sampaikan dirinya sangat setuju bahwa menjadi mahasiswa tidak hanya perlu berprestasi tapi perlu berakhlak.

“Membahas tema yang dibawakan pda Haflah Akhirussanah kali ini, saya sangat setuju bahwa peresapan adab itu penting sekali. Yang penting di dalam mendidik orang adalah peresapan adab. Adab yang baik dengan ilmu pengetahuan yang baik, jika bisa berjalan berbarengan insyaallah akan luar biasa,” ucapnya.

“Orang yang memiliki akhlak yang baik juga memiliki ilmu yang tinggi,” jelasnya.

Selain itu, Dr. Eka juga pesankan kepada para Mahasantri untuk menjadikan Al-Qur’an sebagai sumber ilmu pengetahuan.

“Kalian perlu telaah terus menerus, tidak hanya membaca Al-Qur’an saja tapi pelajari terus agar pemahaman kita benar. Jadilah generasi penerus dalam memahami Al-Qur’an. Pemahaman yang moderat,” ucapnya.

Pada kesempatan tersebut, Dr. Eka juga sampaikan agar Mahasantri mengedepankan adab dengan menghormati guru agar ilmu yang didapat bermanfaat hingga hormati orang tua untuk raih berkah dunia akhirat.



Rangkaian agenda Haflah Akhirrussanah 2024 ini kemudian dilanjutkan dengan kegiatan nominasi ustadz dan ustadzah favorit, mahasantri ter-Kalem, Duta Ma’had Al-Jami’ah, mahasantri ter-Teladan, mahasantri ter-Aktif, hingga penayangan After Movie. (HUMAS)