Skip to content

SAMARINDA, UINSI NEWS,- Universitas Islam Negeri Sultan Aji Muhammad Idris (UINSI) Samarinda kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan akses pendidikan tinggi bagi masyarakat Kalimantan Timur.

Kali ini, UINSI Samarinda menggelar sosialisasi Pengisian Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) untuk Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (SPAN PTKIN) di Meeting Room Oasis, Aston Hotel And Convention Hall Samarinda. Selasa (21/01).

Kegiatan yang diikuti oleh perwakilan guru dari berbagai SMA/MA se-Kaltim ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang komprehensif mengenai mekanisme pendaftaran SPAN-PTKIN melalui Pangkalan Data Sekolah dan Siswa atau yang biasa dikenal dengan PDSS.

Melalui sosialisasi ini, diharapkan para guru atau operator sekolah yang bertugas memberikan pengarahan pendaftaran siswanya ke jenjang perguruan tinggi dapat lebih mudah dan tepat dalam mengisi PDSS sehingga peluang untuk diterima di perguruan tinggi yang diimpikan oleh siswa semakin besar.

Wakil Rektor Bidang Akademik dan Pengembangan Kelembagaan UINSI, Prof. Dr. M. Nasir, M.Ag. mewakili Rektor sampaikan sambutan dan memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini guna menfasilitasi guru ataupun operator sekolah agar dapat mendapatkan petunjuk pendaftaran perguruan tinggi bagi siswanya yang telah memasuki fase kelulusan di sekolah mereka masing-masing.

“Kami mengapresiasi tinggi atas terselenggaranya kegiatan ini serta kehadiran bapak-ibu sekalian, yang mana kegiatan ini untuk memfasilitasi pihak sekolah dalam mendapatkan petunjuk yang jelas terkait proses pendaftaran perguruan tinggi khususnya Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda. Terutama bagi siswa-siswi yang telah mencapai fase kelulusan di sekolah mereka. Kegiatan ini menjadi sangat penting dalam memberikan pemahaman yang tepat agar para siswa dapat melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi dengan lancar,” ungkap Prof. Nasir.

“Selain itu, kami juga berharap agar perwakilan sekolah yang hadir dalam kegiatan ini dapat berperan aktif mendukung Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda, terutama dalam meningkatkan potensi siswa-siswi di sekolah masing-masing melalui pendidikan lanjutan di Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda setelah lulus sekolah,” tutupnya.

Turut hadir pula Dekan Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah, Prof. Dr. H. M. Abzar Duraesa, M.Ag., Dekan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Dr. Much. Eka Mahmud, M.Ag., Ketua Tim Kerja Humas, Publikasi, Dokumentasi dan Protokoler, Agus Prajitno, S.Sit., M.Eng., Kepala Teknologi Informasi dan Pangkalan Data, Sumarno, M.Kom., Kepala Pusat Informasi dan Seleksi PMB, M. Ridho Muttaqin, S.Pd.I., M.Pd., Kabag. Umum dan Akademik, Ahmad Mahyuddin, S.Ag., M.Pd., dan Kasubag. Layanan Akademik, Muh. Faisal Halim, S.Sos.I., M.Pd.

Melalui kegiatan ini, diharapkan para guru, operator sekolah, dan siswa dapat memperoleh pemahaman yang jelas tentang proses pendaftaran ke perguruan tinggi, khususnya di Universitas Islam Negeri Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda.

Dengan dukungan penuh dari seluruh pihak, Universitas Islam Negeri Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda terus berupaya membuka peluang bagi generasi muda untuk mengakses pendidikan berkualitas dan berkontribusi dalam pembangunan daerah, Ibukota Nusantara serta global sebagai bentuk pengembangan masyarakat.

LANGUAGE»
× Hubungi Kami