SAMARINDA, UINSI NEWS, — Prof. Dr. Zamroni, M.Ag, selaku Wakil Rektor Bidang Administrasi Umum, Perencanaan, dan Keuangan, mewakili Rektor UINSI Samarinda hadiri kegiatan Apel Kebangsaan Santri dan Pemuda Kalimantan Timur Berkhidmat Bersama POLRI dan TNI untuk Indonesia Maju.
Kehadiran UINSI dalam kegiatan tersebut menjadi bentuk dukungan perguruan tinggi terhadap penguatan nilai-nilai kebangsaan, keagamaan, dan kolaborasi lintas sektor dalam membangun karakter bangsa.
Apel kebangsaan bukan hanya refleksi sejarah, tetapi juga bentuk komitmen santri dan pemuda sebagai kekuatan moral dan intelektual bangsa yang bila bersatu, akan mampu mengantarkan Indonesia menuju peradaban yang maju dan berkeadilan.
Kegiatan yang berlangsung di halaman Polresta Samarinda ini diselenggarakan oleh PWNU Kalimantan Timur dan Gerakan Pemuda Ansor, dengan dukungan penuh dari POLRI. Momentum ini bertepatan dengan peringatan Hari Santri Nasional 2025 dan 97 Tahun Sumpah Pemuda, menghadirkan semangat kebersamaan lintas elemen masyarakat.
Apel kebangsaan ini tidak hanya menjadi ruang refleksi atas perjuangan santri dan pemuda dalam sejarah bangsa, tetapi juga mewujudkan aksi nyata dalam bentuk pengabdian sosial. Salah satu bentuk implementatifnya adalah penyerahan bantuan sumur bor untuk pondok pesantren oleh POLRI, yang bertujuan mendukung peningkatan fasilitas pendidikan keagamaan di Kalimantan Timur.
Melalui kegiatan ini, nilai-nilai resolusi jihad dan nasionalisme tidak hanya diperingati, tetapi juga diaktualisasikan dalam bentuk kolaborasi yang produktif dan berdampak. Apel kebangsaan menjadi simbol bahwa semangat santri dan pemuda, bersama TNI, POLRI, serta lembaga pendidikan, terus bergerak membangun Indonesia yang religius, toleran, dan berdaya saing menuju masa depan yang lebih maju.
Penulis : Novan Halim | Editor : Agus Prajitno







