Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah (FUAD) UINSI Samarinda menyelenggarakan kuliah umum bertajuk “Mengelola Event Dakwah Berbasis Seni dan Kreativitas: Dari Imajinasi Menuju Prestasi

SAMARINDA, UINSI NEWS, — Kuliah umum ini menghadirkan narasumber Dr. Dzuhkhriyan Zakaria, M.Pd, Dosen Universitas Islam Malang (UNISMA) dan penggiat seni dari Malang, Jawa Timur. Dalam pemaparannya, beliau menekankan pentingnya sentuhan seni, kreativitas, dan inovasi dalam mengembangkan event dakwah agar mampu menjangkau khalayak luas dan lebih relevan di era digital.

“Dakwah bukan hanya menyampaikan pesan, tetapi juga bagaimana pesan itu dikemas dengan imajinasi, kreativitas, serta strategi yang menarik agar menyentuh hati publik dan menciptakan dampak,” ujar Dr. Dzuhkhriyan dalam sesi pemaparan.

Acara ini disambut langsung oleh Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama (KAK) FUAD UINSI Samarinda, Dr. M. Salehudin, M.Pd. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk penguatan kapasitas mahasiswa dalam pengelolaan kegiatan dakwah kreatif.

“Mahasiswa perlu dibekali kemampuan tidak hanya dalam substansi keagamaan, tetapi juga keterampilan kreatif untuk mengemas dakwah secara efektif dan menarik. Ini adalah bentuk sinergi ilmu dan seni,” ungkapnya.

Kegiatan berlangsung interaktif dan disambut antusias oleh para mahasiswa yang hadir. Melalui kuliah umum ini, diharapkan mahasiswa mampu menggali potensi kreativitas dan imajinasi dalam merancang event dakwah yang inspiratif dan berdampak positif bagi masyarakat.

Penulis : Kontributor FUAD | Editor : Novan Halim

Share:

Facebook
Twitter
Pinterest
LinkedIn
LANGUAGE»