Acara ini dimulai dengan sesi talkshow interaktif yang diisi oleh beberapa mahasiswa dari Manajemen Pendidikan Islam (MPI) Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda. Mereka berbagi pengalaman pribadi mengenai perjalanan mereka menuju perguruan tinggi, termasuk tantangan yang dihadapi dan cara mengatasinya. Selain itu, mereka juga menjelaskan berbagai pilihan program studi yang tersedia, prospek karier, serta tips memilih jurusan yang sesuai dengan minat dan bakat.
Salah satu mahasiswa, Muhammad Asfi Multazam, yang merupakan mahasiswa MPI, memberikan tips mengenai persiapan menghadapi ujian masuk perguruan tinggi. Ia menekankan pentingnya memiliki strategi belajar yang efektif dan konsistensi dalam berlatih soal. “Jangan ragu untuk mencari informasi sebanyak mungkin tentang universitas dan jurusan yang kalian minati,” ujar Muhammad Asfi Multazam kepada para peserta.
Selain itu, acara ini juga menghadirkan narasumber dari pihak universitas, Dr. Badrut Tamam, M.Pd.I yang menjelaskan tentang program beasiswa dan bantuan finansial yang tersedia untuk membantu siswa yang kurang mampu secara ekonomi. Ia juga memberikan informasi mengenai berbagai fasilitas dan organisasi kemahasiswaan yang bisa diikuti untuk mengembangkan potensi diri di luar akademik.
Kegiatan “Ngobrolin Perguruan Tinggi” ini diakhiri dengan sesi tanya jawab, di mana para siswa SMA Madina Citra Insani Samarinda berkesempatan untuk bertanya langsung kepada para pembicara mengenai hal-hal yang masih mereka ragukan. Antusiasme tinggi terlihat dari banyaknya pertanyaan yang diajukan, mulai dari persyaratan administrasi hingga kehidupan sosial di kampus.
Pengabdian masyarakat ini diharapkan dapat membantu siswa-siswa SMA dalam mempersiapkan diri memasuki dunia perguruan tinggi dengan lebih baik dan memberikan mereka gambaran yang lebih jelas tentang apa yang dapat diharapkan di masa depan. Kegiatan ini juga mendapat apresiasi dari pihak sekolah dan orang tua siswa yang berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan setiap tahunnya.
Berikut kepanitiaan dalam pelaksanaan PkM ini Agil hartain, Ayu Selvia Kumalasari, Devi Indah Sari, Farah Awaliyah Salsabila, Muhammad Asfi Multazam, Sherly Auliya, Siti Khoiria, Suzana Ananda Aufanur.#