PALEMBANG, UINSI NEWS,- Rektor Universitas Islam Negeri Sultan Aji Muhammad Idris (UINSI) Samarinda, Prof. Dr. H. Mukhamad Ilyasin, M.Pd didampingi langsung Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan UINSI Samarinda, Dr. H. Muhammad Abzar Duraesa, M.Ag mengunjungi arena Perkemahan Wirakarya Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan (PWN PTK) di Jakabaring Sport Center, Rabu (10/11/2021).
Kunjungan yang dilakukan Rektor UINSI Samarinda tersebut, langsung memberikan support kepada para Pandega PWN PTK khususnya kontingen UINSI Samarinda agar terus semangat dalam menjalankan tugas selama PWN PTK berlangsung di Palembang, tak terlepas rektor juga berharap agar kontingen yang ia utus mengedepankan kesehatan.
Selain itu, ia juga berharap agar Pandega PWN PTK mengutamakan semangat Wirakarya, perkuat jalinan silaturahmi, persahabatan bersama para peserta PWN dari berbagai PTK seluruh Indonesia termasuk menjaga sopan santun dan etika selama berkegiatan.(humas/i)