Hari Terakhir, Pagi Ini Panitia PBAK UINSI Samarinda dan Mahasiswa Baru Gelar Senam Bersama

Mahasiswa581 views
SAMARINDA, UINSI NEWS,- Menjaga kebugaran jasmani dengan melakukan senam bersama warnai pelaksanaan Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) Universitas Islam Negeri Sultan Aji Muhammad Idris (UINSI) Samarinda, Minggu pagi (21/8/2022).

Dari pantauan media ini, panitia dan ribuan mahasiswa baru serentak melakukan olahraga bertempat di halaman parkir Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) UINSI Samarinda, kampus 2 di Jl. HAM Rifaddin Harapan Baru Loa Janan Ilir Samarinda.

Ditemui panitia bidang seksi acara PBAK UINSI Samarinda, Nilam mengatakan, hal tersebut diagendakan dalam rundown kegiatan PBAK pada hari terakhir sebagai bentuk bahwa UINSI Samarinda merupakan lembaga yang mengedepankan kesehatan kepada sivitasnya.

“Sebelumnya sudah disampaikan kepada mahasiswa dan panitia agar menggunakan baju kaos dan training,” ujarnya.

Sementara itu, Wakil ketua panitia PBAK UINSI Samarinda, Syifa Hajati juga mengatakan, usai senam mahasiswa baru kembali mengikuti materi Kemahasiswaan dari unsur pengurus organisasi kemahasiswaan (Ormawa) UINSI Samarinda.

“Kita undang para Ormawa internal UINSI Samarinda untuk melakukan sosialisasi sesuai bidang organisasi masing-masing, harapannya adalah mahasiswa baru memiliki motivasi untuk bergabung dalam mengasah skillnya,” pungkasnya. (i)