SAMARINDA, UINSI NEWS,- Himpunan Mahasiswa Program Studi Manajemen Bisnis Syariah (HMPS MBS) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Sultan Aji Muhammad Idris (UINSI) Samarinda menggelar Creative Business Fest, sebuah event yang memikat bagi mahasiswa Manajemen se-Samarinda untuk mengekspresikan kreativitas dan inovasi mereka dalam dunia bisnis.
Acara yang digelar pada tanggal 2-4 Desember 2024 lalu ini menampilkan dua lomba menarik, yaitu Bazar Competition dan Business Plan Competition.
Para peserta memamerkan produk kreatif yang menggugah selera pasar dan mengasah keterampilan wirausaha melalui Bazar Competiton dan para peserta pada Business Plan Competition merancang sekaligus mempresentasikan rencana bisnis brilian di hadapan panel juri yang berpengalaman.
Pembukaan acara berlangsung meriah dengan kehadiran Rektor UIN Sultan Aji Muhammad Idris (UINSI) Samarinda, Prof. Dr. Zurqoni, M.Ag. dan Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Alumni, dan Kerjasama UINSI, Prof. Dr. H. M. Tahir, S.Ag, M.M. yang menghadiri pembukaan acara sekaligus mengunjungi bazar competition semakin menyemarakkan suasana.
Kegiatan ini juga didukung penuh oleh Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Dr. H. Moh. Mahrus, S.Ag., M.H.I. bersama Wakil Dekan I FEBI Prof. Dr. Hj. Dharmawati, M.Hum., Wakil Dekan III FEBI Dr. Wahdatun Nisa, M.A., dan Kepala Jurusan Ekonomi Syariah FEBI Tikawati, M.Si. yang juga hadir pada acara pembukaan.
Perguruan tinggi terkemuka seperti UNMUL, UWGM, UMKT, POLNES, UNTAG, STIMI Samarinda, STIE Tenggarong, dan UNIKARTA juga turut hadir menunjukkan antusiasme dan dukungannya. Hal ini menunjukkan Creative Business Fest bukan hanya sekadar kompetisi, tetapi juga sebuah platform inspiratif yang mendorong mahasiswa untuk menggali dan mengembangkan ide-ide bisnis mereka demi mendorong semangat kreatif mahasiswa.
Ketua umum HMPS MBS, Muhammad Fatih Al Aufa beserta Ketua Panitia Creative Business Fest Amar Ma’ruf berharap kegiatan ini menjadi momen yang akan selalu dikenang dalam sejarah perjalanan HMPS MBS dan acara ini bisa menjadi tradisi tahunan yang ditunggu-tunggu.
“Kami, Himpunan Angkatan Pertama, berkomitmen untuk memberikan yang terbaik dalam setiap langkah yang kami ambil. Dengan semangat kebersamaan dan dedikasi, kami ingin menjadi teladan bagi angkatan berikutnya. Setiap inisiatif, setiap kegiatan, dan setiap perjuangan yang kami lakukan adalah untuk menunjukkan bahwa dengan kerja keras dan kolaborasi, kita bisa meraih prestasi yang luar biasa,” ucap Fatih, Ketua Umum HMPS MBS.
“Kami percaya bahwa jejak yang kami tinggalkan akan menginspirasi generasi selanjutnya untuk terus berinovasi, berkreasi, dan mengejar impian mereka. Bersama, kita akan membangun fondasi yang kuat bagi masa depan Manajemen Bisnis Syariah yang gemilang,” lanjutnya.