Rektor UIN Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda Prof. Dr. Zurqoni, M.Ag., Raih Penghargaan Tokoh FKUB Kaltim 2025

SAMARINDA, UINSI NEWS — Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Aji Muhammad Idris (UINSI) Samarinda, Prof. Dr. Zurqoni, M.Ag., menerima penghargaan sebagai Tokoh Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kalimantan Timur Tahun 2025. Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Wakil Gubernur Kalimantan Timur, Seno Aji, dalam Agenda Rapat Paripurna DPRD Provinsi Kalimantan Timur yang dirangkai dengan Peringatan Dirgahayu Provinsi Kalimantan Timur ke-69, mengusung tag line “Kaltim Sukses Menuju Generasi Emas”. Jumat, (9/1).

Penganugerahan ini merupakan bentuk apresiasi Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur atas dedikasi dan kontribusi nyata Prof. Dr. Zurqoni dalam memperkuat kerukunan umat beragama, menumbuhkan nilai toleransi, serta menjaga harmoni sosial di tengah masyarakat Kalimantan Timur yang majemuk. Melalui kiprah dan perannya di FKUB, beliau dinilai konsisten mendorong dialog lintas iman, penguatan moderasi beragama, serta penyelesaian berbagai persoalan keagamaan secara arif, damai, dan inklusif.

Dalam sambutannya, Prof. Dr. Zurqoni menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas penghargaan yang diberikan. Prof. Zurqoni menyampaikan bahwa penghargaan ini bukanlah capaian pribadi semata, melainkan buah dari kerja kolektif seluruh elemen FKUB, tokoh agama, akademisi, pemerintah, serta masyarakat Kalimantan Timur yang selama ini berkomitmen menjaga persatuan, kebersamaan, dan kebhinekaan di Bumi Etam.

Agenda Rapat Paripurna DPRD Provinsi Kalimantan Timur ini juga menjadi momentum refleksi perjalanan pembangunan daerah dalam rangka Dirgahayu Provinsi Kalimantan Timur ke-69. Dengan mengusung tema “Kaltim Sukses Menuju Generasi Emas”, peringatan tersebut menegaskan komitmen bersama untuk menyiapkan sumber daya manusia yang unggul, berdaya saing, berkarakter, serta berlandaskan nilai toleransi dan kerukunan sebagai fondasi pembangunan daerah yang berkelanjutan.

UINSI Samarinda menyambut baik penghargaan ini sebagai pengakuan atas peran strategis perguruan tinggi keagamaan Islam dalam memperkuat harmoni sosial dan kehidupan keberagamaan yang damai. Prestasi ini diharapkan semakin memperkokoh sinergi antara dunia akademik, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam mewujudkan Kalimantan Timur yang rukun, maju, dan berdaya saing menuju Generasi Emas.

Penulis : Novan Halim | Editor : Agus Prajitno

Share:

Facebook
Twitter
Pinterest
LinkedIn
LANGUAGE»