SAMARINDA, IAIN NEWS- Menjelang penyambutan mahasiswa baru dalam Pengenalan Budaya Akademik Kemahasiswaan (PBAK), Pesantren Kampus IAIN Samarinda mengumumankan Mahasiswa santri (Mahasantri)Senin (13/08/2018).
Direktur Peskam IAIN Samarinda, Moh. Nasrun, M. Pd dalam keterangannya menyatakan bahwa
Penerimaan Santri Asrama tahun ini melalui tahapan seleksi yang ketat dan perlu pembinaan yang berkelanjutan.
“Tahun ini kita menyeleksi Mahasiswa Santri Asrama itu lebih diperketat lagi, karena kita ingin santri asrama yang lebih berkualitas secara Spirituaitas, Intelektualitas dan profesionalitas, sesuai dengan Tujuan IAIN samarinda itu sendiri” ungkapnya.
Ia juga menambahkan bahwa untuk mahasantri putra yang diterima setelah proses seleksi ada 91 orang dan mahasantriwati berjumlah 109.
“Untuk yang lolos Asrama Pesantren Kampus telah kita umumkan di kantor Peskam dan asrama putra dan putri kemudian yang lolos sekitar yaitu untuk Santri Putra berjumlah 91 orang dan untuk yang santri putri berjumlah 109 orang. Selanjutnya informasi pendaftaran ulang Asrama sudah di mulai kemarin sore 12 Agustus 2018 sampai hari ini 13 Agustus 2018 kami mulai pada pukul 04.00 Wita (Sore) s/d pukul 21.00 Wita (Malam). Kemudian santri yang belum lolos di beri kesempatan untuk tinggal sementara selama PBAK berlangsung,” jelasnya.
“Saya harap kedepannya ada penambahan asrama baru terutama asrama putri, sebab ada sekitar 300 lebih yang mendaftar dan yang diterima hanya sebagiannya saja, maka dari itu perlu adanya penambahan gedung asrama tersebut.” harapnya.