Kuliah Umum Prodi BKI, Hadirkan Ketua PD Asosiasi Bimbingan dan Konseling Indonesia (ABKIN) Kaltim

Berita503 views

SAMARINDA, UINSI NEWS,- Prodi Bimbingan Konseling Islam (BKI) Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah (FUAD) UIN Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda selenggarakan Kuliah Umum bertema ” Membangun Profesionalitas Konselor di Era Digital”. Kamis (26/9).

Kuliah Umum ini menghadirkan Rudy Hendro Purnomo, S.Pd., Gr. selaku Ketua PD Asosiasi Bimbingan dan Konseling Indonesia (ABKIN) Kaltim, yang dimoderatori oleh Nurdiana Saputri, M.A. Praktisi Bimbingan dan Konseling yang juga merupakan Dosen Prodi Bimbingan dan Konseling Islam (BKI) FUAD UIN Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda.

Mewakili Dekan FUAD, Dr. Sugiyono memberikan sambutan sekaligus membuka acara agenda kuliah umum pada hari ini. Kuliah umum juga dihadiri oleh Sekretaris Jurusan Pemberdayaan Masyarakat, Diajeng Laily Hidayati, M.Psi., Koordinator Program Studi Rini Fitriani Permatasari, S.Psi , M.A , Ketua Lab Konseling Dr. Sai Handari, M.Pd. dan beberapa Dosen Program Studi BKI.

Agenda kuliah umum ini pun wajib dihadiri oleh mahasiswa semester 3 dan 5 Program Studi BKI FUAD UIN Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda.

 

Dengan mengikuti kuliah umum ini diharapkan mahasiswa mendapat wawasan dan keilmuan agar dapat menjadi Konselor yang Profesional terutama di Era Digital.